Cara Mudah Membuat Akun Facebook Terverifikasi Centang Biru Meta

Jika kamu membangun bisnis di Facebook dan menginginkan kepercayaan publik pada bisnismu, cobalah membuat akun yang terverifikasi dengan fitur baru Meta.

Dengan adanya verifikasi atau centang biru pada akun Facebook, publik akan merasa sangat aman dan tidak ragu untuk bertransaksi dengan akun Facebookmu.

Keuntungan lain:

  • Menghindari akun cloningan pada akun Facebook mu sehingga publik tidak akan mudah terkecoh oleh ripper yang memanfaatkan nama Besar akunmu sebagai Tindakan penipuan
  • Kamu akan mendapatkan dukungan secara penuh oleh meta mengenai permasalahan akunmu. Jika suatu saat akunmu bermasalah seperti terblokir atau lupa kata sandi, meta akan secara penuh menjawab semua keluhan dan laporan kamu.
  • Dapat stiker Ekskutif yang hanya bisa didapat oleh pengguna yang sudah terverifikasi 

Syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi sebelum melakukan verifikasi meta:

  1. Berusia 18 tahun atau sudah memiliki kartu tanda penduduk (KTP)
  2. Memiliki beberapa riwayat postingan sebelumnya 
  3. Mengaktifkan Autentikasi dua faktor
  4. Nama harus sesuai dengan KTP atau jika kamu memiliki nama bisnis, kirimkan dokumen tersebut pada saat verifikasi
  5. Mengirimkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dengan foto wajah yang jelas dan tidak buram
  6. PENTING!! Aktifkan mode profesional untuk mendapatkan fitur meta dengan cepat 

Hal yang perlu disiapkan:

  • KTP 
  • Saldo E wallet atau Mbanking atau Bank lainnya senilai 130ribu

Berikut langkah langkah verifikasi meta dengan mudah:

1. Klik profil di bagian atas kanan atau klik foto profil di bagian atas kiri akun

2. Klik tanda titik tiga di bagian kiri sebelah "Lihat Dashboard" dalam mode profesional


Akan ada menu verifikasi meta seperti yang tertata pada gambar di bawah ini.


*Catatan!! 

Jika menu verifikasi meta tidak muncul, cobalah untuk membuat postingan dan berinteraksi dengan orang-orang sesering mungkin.

Verifikasi meta biasanya akan muncul di akun Facebook yang sudah punya riwayat postingan yang banyak sebelumnya.

Atau biasnya dengan mempunyai minimal pengikut 500-1rb.

3. Baca syarat dan ketentuan yang tertulis

4. Klik Berlangganan sekarang

Anda akan diarahkan untuk melakukan pembayaran melalui beberapa cara:

  • Kartu Kredit atau Debet 
  • Pembayaran shopee
  • Pulsa Indosat
  • Dana
  • Doku 
  • Gopay
  • Google Play


Pilih salah satu cara di atas untuk melakukan pembayaran

5. Konfirmasi pembayaran dan lebih lanjut ke tahap selanjutnya

6. Setelah melakukan pembayaran, kamu akan diminta untuk mengaktifkan Autentikasi dua faktor.

Kegunaannya adalah untuk mengamankan akunmu dari hacker yang mencoba meretas akun Facebook mu.

Setelah autentikasi dua faktor diaktifkan, maka setiap kali kamu login di perangkat yang berbeda, Facebook akan meminta kode login pada nomor yang tercantum pada saat autentikasi.

Aktifkan dengan cara memilih metode keamanan di bagian pengaturan, lalu pilih berikutnya.

7. Tahap selanjutnya adalah Mengkonfirmasi Informasi profil 

Kamu akan diminta untuk menginformasi Info Profil dan Foto Profil yang akan digunakan 

8. Mengirim Dokumen KTP

Kamu juga akan diminta untuk memfoto yanda pengenal berupa KTP, SIM, atau Paspor yang dikeluarkan oleh pemerintah.

Foto bagian belakang dan depan, lalu kirimkan.

9. Selesai 

Setelah semuanya selesai dilakukan, selanjutnya adalah menunggu peninjauan Meta.

Proses peninjauan biasanya memakan waktu hingga 2 Hari.

Tidak ada yang perlu kamu lakukan untuk mempercepat proses ini.

Verifikasi meta atau centang biru akan segera muncul di sebelah kanan nama profil setelah semuanya selesai dilakukan.

Kesimpulan

Kalau dulu centang biru hanya milik Artis dan Tokoh dengan pengikut yang bejibun, kini semua orang bisa mendapatkan lencana centang biru hanya dengan membayar biaya bulanan sebesar 130rb rupiah.

Meningkatkan kepercayaan dengan harga 130rb adalah harga yang sangat setimpal.